STUDI BANDING STIE AKA SEMARANG KE STIE PENA

Hari Kamis, 25 April 2019 STIE Pelita Nusantara kedatangan rombongan tamu  dari STIE AKA Semarang dalam rangka studi banding perubahan dan pelaksanaan kurikulum. Rombongan yang dipimpin Prof. Tomo ini sangat lengkap mulai dari Ketua, Wakil Ketua, Kaprodi, Sekprodi, Ketua LPPM, Ketua Penjaminan Mutu dan team lainnya.  Diskusi  sangat cair, terbuka dan akrab karena memang STIE PENA dan STIE AKA sudah seperti keluarga sendiri.  Apa yang sudah baik di STIE AKA, STIE PENA akan mengadopsi, begitu juga sebaliknya.

Kedua lembaga sepakat untuk selalu berinovasi dalam mengembangkan kurikulum selama masih dalam koridor aturan Kemenristekdikti.  Prof. Tomo  mengajak STIE Pena dan STIE AKA terus berinovasi dan berkreasi tiada henti supaya ke depan menjadi besar.  Salah satu gagasan beliau adalah  mengubah lembaga  dari  Sekolah Tinggi menjadi Institut lalu ke depan lagi bisa menjadi Universitas.  Sementara Ketua STIE Pena Bp Untung Widodo, SE, MM menyampaikan kurikulum yang dikembangkan berdasar kebutuhan pengguna dalam hal ini sektor komersial (dunia usaha & industri) maupun sektor pemerintahan. Semoga pembahasan dan saling tukar pikiran tentang kurikulum yang penuh keakraban ini dapan meningkatkan mutu secara berkelanjutan bagi kedua PT.

Bagikan...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita Lainnya